Laman dan Aplikasi MotionSafe dibuat dan dikelola oleh PT. MNC Asuransi Indonesia (MNC Insurance). Aplikasi MotionSafe mengumpulkan informasi tentang Anda ketika Anda menggunakan aplikasi selular, jejaring situs, dan produk atau layanan lainnya dan melalui interaksi-interaksi dan komunikasi lainnya yang Anda lakukan bersama kami. Dengan mendaftar dan menggunakan laman dan aplikasi MotionSafe, Anda dianggap telah menyetujui atas kemungkinan penggunaan data tersebut oleh MNC Insurance.
PRIVASI
Pernyataan privasi ini berlaku untuk setiap pribadi dimanapun di Indonesia yang menggunakan laman dan aplikasi MotionSafe untuk mendapatkan layanan, mendapatkan informasi produk asuransi, mendapatkan sertifikat polis asuransi, promosi dan pesan lain terkait dengan MNC Insurance.
INFORMASI YANG KAMI KUMPULKAN MELALUI PENGGUNAAN ANDA ATAS LAYANAN KAMI
Ketika Anda menggunakan layanan kami, kami mengumpulkan informasi tentang Anda yang terbagi menjadi kategori umum berikut:
1. Informasi Kontak
Jika Anda memberikan izin pada MotionSafe untuk mengakses buku alamat pada perangkat Anda melalui sistem perijinan yang digunakan oleh sistem operasi selular Anda, kami juga akan mengakses dan menyimpan informasi nama dan kontak dari buku alamat Anda untuk memfasilitasi interaksi sosial melalui layanan kami dan untuk tujuan lain yang telah dijelaskan pada Pernyataan Privasi atau pada saat persetujuan dan pengumpulannya.
2. Informasi Preferensi dan Penggunaan
Kami mengumpulkan informasi mengenai bagaimana Anda dan pengunjung situs berinteraksi dengan layanan kami, bagaimana preferensi disampaikan, dan pengaturan yang dipilih. Di beberapa kasus, kami melakukan hal ini melalui penggunaan cookies, pixel tags, dan teknologi serupa lainnya yang menghasilkan dan menjaga pengenal unik.
3. Informasi Perangkat
Kami akan mengumpulkan informasi mengenai perangkat selular Anda, termasuk, sebagai contoh model perangkat keras, sistem operasi dan versinya, perangkat lunak dan nama file serta versinya, bahasa yang dipilih, pengenal unik perangkat, pengenal iklan, nomor seri, informasi pergerakan perangkat, dan informasi jaringan selular.
4. Log Informasi
Saat Anda menggunakan layanan, kami mengumpulkan log server, yang mungkin melingkupi informasi seperti alamat IP perangkat, mengakses tanggal dan waktu, fitur-fitur aplikasi atau halaman yang dilihat, kerusakan aplikasi dan aktivitas sistem lain, tipe perambah dan situs pihak ketiga atau layanan yang Anda gunakan sebelum berinteraksi dengan layanan kami.
PENGGUNAAN INFORMASI
Kami akan menggunakan informasi yang kami kumpulkan mengenai Anda untuk:
Menyediakan, memelihara dan memperbaiki layanan kami, termasuk, sebagai contoh untuk memfasilitasi pembayaran, mengirimkan bukti terima, menyediakan produk dan layanan yang Anda ajukan (dan mengirimkan informasi terkait), membangun fitu-fitur baru, menyediakan dukungan untuk pengguna dan Agen, membangun fitur keamanan, otentikasi pengguna, dan mengirimkan pesan komersial seperti berita terbaru mengenai produk atau informasi lain terkait MNC Insurance serta pesan-pesan administratif lainnya.
Melaksanakan operasional internal, termasuk, sebagai contoh untuk mencegah fraud dan penyalahgunaan layanan kami, untuk mengatasi masalah pada kebocoran perangkat lunak dan masalah operasional lainnya; untuk melakukan analisa data, percobaan atau riset, dan untuk memonitor dan menganalisa trend penggunaan dan aktivitas.
Mengirimkan Anda berbagai komunikasi yang kami anggap menarik bagi Anda, termasuk informasi mengenai produk, layanan, promosi, berita, dan acara-acara lainnya dari MNC Insurance serta dari perusahaan lain yang bekerjasama dengan MNC Insurance, yang telah diijinkan dan merujuk pada hukum yang berlaku, dan untuk memproses kontes, undian, serta hal lain yang terkait dengan penghargaan atau promosi dalam bentuk lainnya.
Memperbaiki dan mempersonalisasi layanan, termasuk untuk menyediakan atau untuk merekomendasikan produk, fitur, konten, hubungan sosial, referrals, dan pesan komersial atau iklan.
Kami juga dapat mentransfer, memproses dan menyimpan informasi yang telah didiskripsikan diatas untuk Republik Indonesia atau negara-negara lainnya. Dalam hal ini, kami akan mengambil langkah-langkah untuk melindungi informasi Anda sesuai dengan hukum yang berlaku di Indonesia.